Sunday, March 16, 2014

Cara Menyiasati Beli Baju Online


 
Cara Menyiasati Beli Baju Online

Kegiatan beli toko baju dan pakaian online memang sepertinya sudah menjadi andalan. Bahkan, sudah banyak masyarakat yang berpaling untuk berbelanja online ketimbang belanja di toko. Banyaknya kemudahan dan kepraktisan yang ditawarkan tentunya akan membuat anda tidak perlu lagi repot-repot dalam berbelanja.

Cara Menyiasati Berbelanja Online
Banyaknya toko-toko online saat ini memang menjadi pilihan tersendiri bagi masyarakat. Akan tetapi, bersamaan dengan hal itu juga, banyak orang yang merasa kesulitan dalam menentukan toko online yang mana yang terpercaya. Nah, jika sebelumnya anda belum pernah punya pengalaman dalam melakukan kegiatan beli toko baju online, maka ada baiknya anda mengikuti langkah-langkah di bawah ini untuk menyiasatinya.
·         Di Website manakah anda akan berbelanja?
Poin ini menjadi poin penting. Jika anda belum mengetahui  toko online tersebut secara detail, maka ada baiknya anda membeli di toko online yang sudah memiliki reputasi yang baik dan dikenal banyak orang untuk menghindari tindak kecurangan
·         Perhatikan alamat dan biodata toko online
Langkah kedua yang perlu anda perhatikan adalah alamat serta nomor telepon si penjual. Pastikan saat anda menghubungi seller, ia akan menjawabnya dengan cepat, ramah dan tanggap. Akan tetapi, bukan berarti jika saat penjual menjawabnya lama adalah seller tidak terpercaya. Sebagai calon pembeli, anda juga harus bersabar dan mengerti bahwa si penjual juga memiliki kesibukan tersendiri
·         Cek kredibilitas toko tersebut
Anda bisa bertanya kepada rekan atau orang-orang terdekat anda yang sudah berpengalaman dalam berbelanja online. Lihat juga testimony yang diberikan oleh para pelanggan mereka terhadap pelayanan yang mereka berikan kepada para customer.
·         Jika Anda sudah merasa yakin, jangan langsung membeli dalam jumlah banyak
Belilah satu atau dua produk terlebih dahulu untuk benar-benar meyakinkan anda bahwa toko tersebut adalah toko yang bisa dipercaya. Jika anda merasa puas dengan barang yang anda beli di toko tersebut, maka anda bisa membeli barang-barang lainnya dalam jumlah yang banyak
·         Gunakan sistem COD

Jika anda merasa tidak yakin, maka anda bisa mengandalkan sistem Cash On Delivery (COD). Sistem ini memungkinkan anda untuk membayar di tempat. Jadi, saat barang sampai di tangan anda, di saat itulah anda bisa langsung membayar tanpa harus mengandalkan transfer. Akan tetapi, tidak semua toko online menyediakan sistem ini karena cukup menghabiskan banyak waktu